Monday, October 3, 2022

PETUNGKRIYONO BIRD RACE 2022

 




SwaraOwa- Petungkriyono Bird Race 2022,  untuk pertama kalinya  lomba pengamatan burung di habitat aslinya hutan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan,  akan di gelar pada tanggal 21-23 Oktober 2022. Lomba ini merupakan ajang kompetisi yang menguji keterampilan dan pengetahuan para peserta lomba seputar burung di alam dan konservasinya.

Tidak sebagaimana umumnya, lomba akan dikemas secara berbeda. Dalam “Petungkriyono Bird Race 2022” para peserta akan ditantang untuk mengadu strategi, kecepatan, dan kemampuan guna mengumpulkan sebanyak-banyaknya poin dalam waktu yang telah ditentukan.

Adapun syarat dan ketentuan lomba adalah sebagai berikut:

Syarat dan Ketentuan Umum

1.    Lomba terbuka untuk umum yang dibagi dalam dua kategori, yakni:

a.       Umum (Kelompok Tani Hutan/Karang Taruna/Kelompok Sadar Wisata/dll), dan

b.       Mahasiswa (Kelompok studi/Kelompok pengamat burung/Mahasiswa Pecinta alam/dll).

2.    Lomba berlangsung di area yang telah ditentukan oleh panitia dalam wilayah Desa Kayupuring, Kecamatan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah dan kawasan Perhutani (BKPH Doro- KPH Pekalongan Timur).

3.    Peserta lomba merupakan kelompok/tim yang menjadi perwakilan resmi organisasi. Dikarenakan terbatasnya kuota, maka tiap organisasi hanya dapat mengirimkan 1 tim (dibuktikan dengan melampirkan surat pendelegasian dari organisasi).

4.    Tim terdiri dari 2 orang dengan kuota per kategori minimal 5 tim dan maksimal 10 tim. Bila jumlah minimal tim dalam suatu kategori tidak terpenuhi, maka lomba akan dilaksanakan tanpa kategori.

5.    Pendaftaran dibuka pada 3-7 Oktober 2022 dengan biaya sebesar Rp. 300.000,- dan dapat ditutup sebelumnya bila kuota telah terpenuhi.

6.    Pendaftaran dilakukan secara online melalui tautan berikut: https://is.gd/auVMix

 

7.    Panitia akan terlebih dahulu melakukan verifikasi dan seleksi tim berdasarkan urutan pendaftaran dan kelengkapan syarat berupa surat pendelegasian.

8.    Tim yang lolos seleksi persyaratan akan diumumkan secara terbuka dan diharuskan melunasi biaya pendaftaran paling lambat 3 hari setelah pengumuman.

9.    Pembayaran dilakukan melalui ke rekening Bank Jago 109108292401 a/n Nur Aoliya. Mohon sertakan bukti transfer ke email petungkriyonobirdrace2022@gmail.com atau WA 089643284028 (Lala)

10.Tim yang tidak melakukan pembayaran pada hari yang ditentukan akan dinyatakan gugur dan kuota akan diberikan pada tim lain.

11.Tim peserta diharuskan membawa peralatan dan perlengkapan pribadi, meliputi:

c.       Peralatan kemping: tenda, matras, dan kantung tidur (sleeping bag)

d.       Peralatan pengamatan: binokuler, buku panduan identifikasi, dan alat tulis

e.       Peralatan lapangan: hp, jas hujan, payung, dan atau keperluan pribadi masing-masing.


 HADIAH TIAP KATEGORI

1.       Juara I

a.       Hadiah senilai Rp 3 juta

b.       Piala

c.       Plakat

d.       Sertifikat

2.       Juara II

a.       Hadiah senilai Rp 2 juta

b.       Piala

c.       Plakat

d.       Sertifikat

3.       Juara III

a.       Hadiah senilai Rp 1 juta

b.       Piala

c.       Plakat

d.       Sertifikat

No comments:

Post a Comment