Tuesday, September 30, 2014

Sokokembang Primatewatching (September 2014)


Mr. Rajkamal Goswami
Sokokembang, 28 September 2014. Tidak kenal maka tak sayang, begitulah kira-kira ungkapan yang pas ketika kami mendapat kunjungan seorang kawan dari India yang ingin melihat langsung Owa jawa di habitat alaminya. Selama 2 hari di bulan September kemaren dengan senang hati kami menemani Mr. Rajkamal yang ingin mengenal lebih dekat owa jawa dan habitatnya. Seperti biasanya setiap tamu-tamu atau pengunjung minat khusus di sokokembang akan kami ajak menyusuri jalur pengamatan primata kami, untuk melihat langsung bagaimana primata-primata yang ada di hutan Sokokembang ini.Owa, Lutung, Rekrekan dan Monyet ekor panjang dapat dijumpai. Tidak hanya melihat langsung bagaimana warga sekitar habitat owa berinteraksi dengan hutan dan sumberdaya alam yang ada. Kami mengajak juga mr.Rajkamal bagaimana beberapa kegiatan community development yang kami lakukan dalam rangkaian proyek “Kopi dan Konservasi primata”, tidak hanya menikmati sajian kopi hutan namun juga ikut beratifitas berkunjung ke beberapa dusun yang mengolah kopi hutan dan ikut bagaimana rasanya menggiling kopi tanpa mensin, mengemas produk-produk konservasi dari habitat Owa jawa.
Foto bersama dengan tim SwaraOwa

No comments:

Post a Comment