halaman depan |
Mengabarkan dari habitat Owa jawa, di hutan Sokokembang,
Petungkriyono, Pekalongan bahwa telah dan sedang terbit buku cerita untuk anak
berjudul “Dongeng Asoka” Anak Owa Hutan Sokokembang, Buku ini ditulis oleh Regina Stella dan illustrator
Djatmiko Widhi Wicaksono, buku ini di tulis di tujukan untuk khususnya remaja
dan orang tua, untuk mengenalkan Owa jawa dan perlunya pelestarian hutan pada
umumnya.
Penulisan buku ini, berawal ketika penulis bersama keluarga dan anak-anak dari komunitas home schooling Yogyakarta, berkunjung ke hutan Sokokembang tahun 2013. Mereka menginap di Sokokembang dan melihat langsung primata di habitat aslinya. Dari kegiatan inilah ide membuat buku ini muncul.
tahun 2013 kunjugan anak-anak ke Sokokembang |
Dengan banyak diskusi langsung di lapangan, dan melihat langsung bagaimana perilaku owa, penulis (Mbak Regina) dengan mudahnya memahami bahasa scientific behavior Owa, yang tidak sama atau tidak dimiliki jenis satwa lainnya, kemudian dengan mudah merangkainya dalam sebuah tulisan sederhana dan mudah di pahami. Kemudian kami bertemu dengan mas Djatmiko, yang dengan keahlian yang sebagai illustrator, memvisualisasikan cerita Asoka.
Primatewatching, mbak Regina sedang menunjuk Owa untuk anaknya |
Untuk awal penerbitan buku ini kami telah mencetak 100 exemplar buku, dan di distribusikan secara gratis di beberapa wilayah habitat Owa di Jawa Tengah. kami terus ingin menyebar luaskan buku ini untuk khalayak umum, dan sedikit revisi untuk text, sehingga lebih mudah di baca untuk anak-anak, dengan menampilkan banyak gambar dari pada tulisan. Penerbitan pertama buku ini merupakan bagian dari kegiatan "Kopi dan Konservasi Primata" yang di dukung oleh Wildlife Reserve Singapore, Ostrava Zoo, dan Fortwayne Chidren's Zoo
Bagi anda yang ingin mendapatkan buku “Dongeng Asoka” atau membantu
mendanai penerbitan, distribusi dan turut berpartisipasi dalam kegiatan pelestarian
Owa jawa melalui buku ini bisa menghubungi kami di sokokembang.channel@gmail.com atau
inbox di akun sosial media kami Instragram, FB dan twitter @swaraOwa.
cuplikan bagian buku |
halaman belakang |
sepertinya menarik, wah ini cara bagus buat mengenalkan owa
ReplyDelete